UNO stacko? Hmm… rasanya aku baru tau permainan ini gak lama, beberapa tahun yang lalu. Beda sama UNO kartu yang mungkin udah jadi veteran sekarang, haha.
Pertama kali nyoba pastinya aku langsung bisa ikuti alur permainannya karena cara mainnya yang gak beda jauh sama UNO kartu. Serius! Malah yang ini jauh lebih gampang lho.
Gak percaya? Coba nanti bandingin sama cara main UNO kartu setelah baca artikel ini.
Udahlah langsung aja aku bocorin cara main UNO stacko ini, daripada kebanyakan intro gada guna.
Oiya, nanti ada juga tips dari aku supaya kalian gak kalah kalau main game ini! Berdasarkan pengalamanku sendiri sih, hehe..
Jenis UNO stacko
Sebelum tau cara mainnya, just for information aja sih biar kalo beli gak salah pilih gitu.
Jadi ada dua jenis UNO stacko, baik jenis bahan yang digunakan maupun jenis permainan itu sendiri.
Untuk jenis bahannya yaitu ada plastik dan kayu. Kayak gini nih kira-kira gambarnya:


Nah buat jenis permainannya, ada UNO stacko yang pakai dadu dan ada yang tidak. Biasanya yang gak pakai dadu itu terbuat dari plastik, sedangkan yang pakai dadu dari kayu.
Terus bedanya apaan? Tenang, nanti bakal aku bahas semua kok.
Cara main UNO stacko tanpa dadu
Pertama kita bahas dulu tentang UNO stako yang bakal sering banget kamu temui di cafe atau restorannya anak muda, yaitu jenis UNO stacko yang tidak menggunakan dadu.
UNO inilah yang aku maksud tadi mempunyai aturan main yang mirip dengan UNO kartu biasa. Kenapa bisa begitu? Karena dia memiliki simbol, angka, dan warna yang sama.
Nih aku jelasin dulu arti dari setiap simbol yang ada pada tiap balok.
Arti/fungsi tiap simbol pada balok UNO

Jumlah balok pada UNO stacko ini ada 45 balok dengan 32 balok angka yang masing-masing 8 pada tiap warnanya (8 biru, 8 merah, 8 kuning, dan 8 hijau), 4 balok draw two, 4 balok reverse, 4 balok skip, serta 1 balok wild.
Tiap simbol yang berbeda pastinya memiliki fungsi sendiri. Jadi gini fungsinya:
- Balok angka: Balok dengan simbol angka dikedua sisinya. Angkanya terdiri dari angka 1-4. Gak ada spesialnya. Balok ini cuma menentukan warna atau angka yang harus diambil pemain selanjutnya.
- Balok draw two: Balok dengan gambar dua kartu yang berjejer. Maksudnya pemain selanjutnya harus mengambil dua balok jika ada pemain yang mengambil balok ini.
- Balok reverse: Ini yang di baloknya ada gambar dua panah berlawanan arah. Fungsinya untuk memutar balik arah permainan. Jadi misal kalau sebelumnya giliran berjalan kearah kanan sekarang jadi kekiri. Kalau cuma berdua ya ini gak ada pengaruhnya.
- Balok skip: Balok yang bergambar lingkaran dengan garis miring didalamnya. Artinya satu pemain setelahnya diberhentikan alias gak boleh main pada putaran itu, jadi langsung lompat ke dua pemain setelah si pengambil balok.
- Balok wild: Spesial banget soalnya cuma ada satu, yang beda sendiri pokoknya mah, warna ungu biasanya. Ini bisa diambil kapan aja, dan pemain yang mengambil balok ini bisa memilih warna apa yang harus diambil pemain selanjutnya.
Cara menyusun UNO stacko
Sebelum mulai permainan pastinya kamu harus bisa menyusun balok UNO stako ini. Caranya gampang banget, susunannya acak aja, gak usah dibuat-buat.
Balok UNO ditumpuk ke atas dengan 3 balok pada tiap tumpukannya dan disusun secara menyilang antara tumpukan satu dengan yang lainnya. Lihat gambar ini aja deh biar paham.

Cara bermain UNO stacko
Nah, sekarang mari kita bermain!
Alur permainannya hampir sama dengan UNO kartu pada umumnya, ini gampang banget. Gini langkah-langkahnya:
- Biasanya permainan diawali dengan hom pim pa (gambreng kalau di sini namanya), yang bolak balik tangan itu lho. Untuk menentukan siapa yang memulai permainan. Kalau cuma berdua ya suit aja.
- Pemain tadi harus mengambil 1 balok (minimal deretan balok ketiga dari atas), dan wajib balok angka karena dia pemain pertama.
- Oh iya pengambilan balok harus dilakukan dengan satu tangan aja ya! Dan kalau sudah sentuh satu balok wajib ambil balok yang itu, gak boleh ganti.
- Setelah mengambil salah satu balok, balok itu kemudian ditaruh lagi ke bagian atas susunan, jangan dibuang!
- Pemain kedua dan selanjutnya biasanya ditentukan sesuai urutan duduk, dimulai dari sebelah kanan pemain pertama dan selanjutnya terus memutar. Ini untuk memudahkan kalau ada yang ambil balok “reverse”.
- Pemain kedua harus mengambil balok yang sesuai dengan balok yang diambil pemain pertama (angka atau warnanya). Kalau misal pemain pertama mengambil balok 2 merah ya pemain kedua harus mengambil balok yang berwarna merah (boleh angka 2 juga, merah reverse, merah skip, atau merah draw two), atau angka 2 dengan warna bebas. Atau bisa juga ambil balok wild karena balok itu boleh diambil kapan saja kecuali awal permainan.
- Begitu seterusnya, pemain ketiga, keempat, dan selanjutnya sama seperti tadi, dia juga harus mengambil balok yang sesuai dengan pemain sebelumnya.
- Permainan akan terus berlanjut sampai ada yang dinyatakan kalah/merobohkan bangunan balok. Jadi permainan ini hanya menentukan siapa yang kalah bukan siapa pemenangnya.
- Yang kalah biasanya akan mendapat hukuman yang telah ditentukan pada awal permainan. Hukumannya apa? Ya terserah, sesuai kreatifitas masing-masing aja mau digimanain biar seru.
Cara main UNO stacko pakai dadu

Setelah memutuskan untuk menulis artikel ini ternyata aku menemukan hal baru (bagiku), aku mengetahui bahwa ternyata UNO stacko ada yang pakai dadu.
Perbedaan yang nyata jelas terletak pada dadunya. Bahan balok yang digunakan juga ternyata berbeda. UNO stacko dadu ini terbuat dari kayu dengan simbol balok yang hanya terdiri dari angka.
Jadi jangan harap kamu bisa menemukan reverse, skip, wild, dan draw two di sini. Apalagi berharap melihat warna-warna yang menarik nan lucu, jangan! Karena balok UNO stako dadu ini warnanya cuma ada coklat/warna kayu doang, gak ada variasinya.
Cara bermain UNO stacko kayu dengan dadu
Karena balok UNO stacko dadu ini cuma ada angka aja, jadi di sini langsung kita bahas aja cara mainnya oke.
Jadi komponen yang ada pada permainan ini hanya balok dan dadu. Cara mainnya kayak gini, katanya sih mirip dengan jenga. Pahami baik-baik ya, gampang kok mainnya.
Aturannya sama dengan UNO stako tanpa dadu, jadi aku cuma kasih tau perbedaan cara bermainnya aja.
- Pertama susun balok sesuai angkanya. Cara menyusunnya sama dengan UNO stako tanpa dadu. Gini contohnya:
Photo by rosykomputer.com - Kocok 4 dadu dan hasil dari dadu itu yang akan menentukan angka berapa yang harus diambil oleh pemain.
- Angkanya sendiri bisa didapat dari penjumlahan, pengurangan, perkalian, atau pembagian antara 4 dadu tadi.
- Bagaimana cara menentukannya? Itu tergantung dari bagaimana kesepakatan kamu dengan timmu pada awal permainan. Bisa pakai penjumlahan aja, atau bisa pakai yang lainnya, pakai semua juga boleh, bebas.
Harga UNO stacko
Buat harganya bisa dibilang cukup murah untuk permainan yang seru banget dan gak bikin bosen ini. Bener gak sih? Hmm.. kalau menurutku sih iya.
Harga UNO tanpa dadu dan dengan dadu ternyata berbeda. Untuk yang tanpa dadu harganya berkisar antara 40k hingga 70k. Kalau yang pakai dadu alias UNO kayu harganya antara 20k sampai 50k, bisa lebih murah ya?
Kenapa bisa beda-beda gitu? Apa yang membedakan?
Yang membedakan ya penjualnya lah. Terserah dia mau jual berapa.
Sama aja kayak harga panci di tetangga sebelah dibandingin sama supermarket deket rumah juga pasti beda walaupun merek dan tipenya sama.
Tips bermain UNO stako biar gak kalah
Hiya hiya hiyaa, ini adalah yang ditunggu-tunggu.. yakan yakan yakaaann??? Hehehe.
Jadi pada akhir artikel ini aku akan bagi-bagi tips biar kalian gak kalah kalau main ini. Atau seenggaknya gak keliatan newbie banget lah ya.
Kenapa biar gak kalah, bukan biar menang? Ya karena dipermainan ini yang dicari adalah pekalah gaes haha, apaan tuh?
Intinya di sini permainan akan selesai apabila ada seorang yang ngancurin menaranya, alias kalah! Terus nanti dia akan dapat hukuman deh.
Udahlah langsung aja deh aku kasih tau tipsnya. Oh iya, ini cuma berdasarkan pengalaman aku loh ya. Kalau gak berhasil ya berarti kamu belum beruntung aja atau tekniknya masih salah. Jangan salahin aku!
Oh iya ini tips cuma untuk permainan UNO stacko tanpa dadu ya. Gini beberapa trik dan tipsnya:
- Cara paling simpel adalah ambil balok yang menyusahkan pemain setelahmu! Pokoknya yang susah. Bisa ambil draw two misalnya, atau ambil wild terus pilih warna yang susah diambil. Intinya sebisa mungkin pemain setelahmu robohin menaranya supaya permainan cepat berakhir dan bukan kamu yang kalah.
- Ambil balok yang letaknya agak di bawah, mungkin kedua atau ketiga dari bawah. Ini berlaku kalau masih awal permainan dan belum banyak balok yang diambil (sebagian besar balok masih pada tempat awal). Berat balok bagian atas akan menahan supaya balok lain (selain yang diambil) gak bergerak.
- Ambil balok yang ada di pojok kiri atau kanan, kalau yang tengah pasti susah.
- Kalau kalian udah frustasi karena takut roboh, sentil aja baloknya! Cari bagian yang satu layer di atas dan di bawahnya sudah tinggal 2 atau 1 balok supaya mudah digeser. Geser dikit baloknya keluar, kemudian sentil dengan cepat!
Udah segitu aja tips, trik, dan cara main yang bisa aku bagi ke kalian. Mungkin kalau kamu punya tips lainnya bisa share di kolom komentar. Selamat mencoba!